Sejarah Tv Analog & Digital Tv Analog, dunia kita telah mengalami perkembangan secara signifikan dari segi teknologi. Teknologi yang paling sering kita lihat dan paling sering kita gunakan adalah televisi alias TV. Tele (berasal dari Yunani, yang artinya jauh) dan Visio (berasal dari Latin, yang artinya jauh atau penglihatan) merupakan kata-kata pembentuk dari televisi. Televisi hadir sebagai jawaban akan kelemahan radio. Selain audio yang mengeluarkan suara, televisi disertakan dengan visual atau gambar yang hidup dan bergerak, yang membuat masyarakat lebih menyukai televisi dibandingkan dengan telekomunikasi lainnya. Awal terciptanya televisi dimulai dari ditemukannya Gelombang Elektromagnet oleh ilmuwan Joseph Henry dan Michael Faraday pada tahun 1831, lalu ditemukannya cairan kristal oleh Freidrich Reinitzeer dan Tabung Sinar Katroda oleh Karl Ferdinand Braun. Istilah televisi pertama kali digunakan oleh tokoh Rus...